ANALISIS INDEKS KEPUASAN MASYARAKAT (IKM) TERHADAP PELAYANAN PUBLIK PADA DINAS PERHUBUNGAN KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA

Authors

  • Muhammad Subandi Universitas Kutai Kartanegara
  • Hendra Ekklesia Pratama

DOI:

https://doi.org/10.53640/mahakam.v7i1.542

Abstract

Abstrak

Kegiatan Penelitian Analisis Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) terhadap Pelayanan Publik Dinas Perhubungan Kabupaten Kutai Kartanegara dilakukan pada unit layanan uji berkala kendaraan bermotor pada Unit Pelaksana Teknis Pengujian Kendaraan Bermotor di Tenggarong, dan pada unit layanan angkutan sungai di Dermaga Aji Imbut Tenggarong Seberang.Manfaat dari hasil penelitian adalah sebagai bahan evaluasi kinerja pelayanan serta memberikan pedoman kepada Dinas Perhubungan untuk melaksanakan penilaian kepuasan masyarakat secara berkala.Jenis penelitian deskriptif kuantitatif, dengan metode pengumpulan dan analisis data IKM sesuaiKeputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor: KEP/25/M.PAN/2/2004.Hasil penelitian yaitu, (1) nilai IKM terhadap layanan pengujian kendaraan bermotor adalah 76,68, (2) nilai IKM terhadap layanan angkutan sungai adalah 73,86, (3) nilai IKM dari kedua unit layanan tersebut menunjukkan kinerja pelayanan yang memuaskan dengan nilai mutu pelayanan B, dan (4) kualitas kinerja masing-masing unsur pelayanan baik pada unit layanan pengujian kendaraan bermotor maupun angkutan sungai berkisar antara 2,80 hingga 3,07 yang berarti memuaskan.

Kata kunci: IKM, Indeks Kepuasan Masyarakat, Pelayanan

Author Biography

Muhammad Subandi, Universitas Kutai Kartanegara

PS. Ilmu Administrasi Negara

References

Damhiri. 2014. Analisis Kepuasan Masyarakat Terhadap Kinerja Pelayanan Kantor Camat Kecamatan Sarolangun. Jurnal Studi Manajemen. 8 (2). 132-144.

Nugraheni, Zulfi Ahaditya Arif. 2015. Analisis Kepuasan Masyarakat Terhadap Pelayanan Publik Berdasarkan Indeks Kepuasan Masyarakat Di Kantor Kecamatan Mungkid Kabupaten Magelang. Skripsi. Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta.

Pasolong, Harbani. 2010. Kepemimpinan Birokrasi. CV.Alfabeta. Bandung.

Sinambela, Lijan Poltak. 2011. Reformasi Pelayanan Publik. Jakarta: Bumi Aksara.

Surjadi. 2009. Pengembangan Kinerja Pelayanan Publik. PT. Refika Aditama. Bandung.

Triyono, Budi. dan Bhairawa Putera, Prakoso. 2013. Indeks Kepuasan Masyarakat Spesifik Lembaga Penelitian dan Pengembangan: Implementasi Model ACSI. Jurnal Borneo Administrator. 9 (1): 53-74.

Downloads

Published

2018-12-28

Issue

Section

Articles